Tepatnya pukul 22:00 kemarin (28/08) menjelang tengah malam pasar Jatibarang, kabupaten Indramayu dilahap si Jago merah. Penyebab kebakaran ini masih belum pasti.
Tidak ada korban jiwa diperistiwa ini, namun banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat api semakin membesar. Warga berboyong-boyong memadamkan api dengan cara tradisional karena pemadam kebakaran terlambat datang.
Saking paniknya serta ramainya warga yang datang ke lokasi, 3 buah sepeda motor hilang dicuri. Pelaku mengambil kesempatan saat warga sedang sibuk memadamkan kobaran api. Hingga kini masih belum diketahui siapa pelaku yang mencuri 3 buah motor tersebut.
Peristiwa terbakarnya pasar jatibarang bukan kali pertama, dan anehnya pasar ini terbakar pada waktu dan hari yang sama seperti kebakaran waktu lalu, yaitu hari kamis atau malam Jum'at.
Berikut video terbakarnya pasar Jatibarang yang diunggah oleh Metro TV News, klik link berikut untuk menonton: http://www.youtube.com/watch?v=szDWXNP2h4Y
Tag :
Kebakaran, pasar jatibarang, terbakarnya pasar jatibarang, si jago merah